Headlines News :
Home » » Detektif Conan #03

Detektif Conan #03

Written By wiryawanfamily on 11 March 2013 | Monday, March 11, 2013


Judul Buku : Detektif Conan Vol. 3
Penulis : Aoyama Gosho
Penerbit : PT. Elex Media Komputindo
Cetakan : Cetakan I, 1997
Halaman : 176 Hlm.
Tempat Beli : Gramedia Pandanaran Semarang
Tanggal Beli : 3 Maret 2013 


RESENSINYA :
Karena kecerobohan Detektif Mouri, hampir saja Conan dan Ran ketinggalan di sebuah pulau kecil pada saat mereka bertiga berlibur. Untung ada sebuah kapal sewaan yang membawa sebuah keluarga besar yang juga sedang berlibur di pulau tersebut. Conan, Ran, dan ayahnya akhirnya menumpang di kapal tersebut menuju Tokyo. Tetapi tuan Gozo Hatamoto (72 Tahun), pemilik  Hatamoto Group sekaligus Kepala Keluarga Hatamoto  tidak senang ada orang lain yang menumpang di kapal yang dia dan keluarganya sewa. Keluarga kaya ini terbilang keluarga yang rumit, antara satu keluarga dan anggota keluarga yang lain tidak akur, mungkin hampir semua anggota keluarga mengincar harta warisan.

Pada saat makan malam, tiba-tiba pelayan setia Gozo Hatamoto menemukan Tuannya meninggal di dalam kamar. Kebiasaan Detektif Mouri, dengan melihat sekilar keadaan mayatnya, dia langsung menyimpulkan bahwa Tuan Gozo Hatamoto meninggal karena bunuh diri. Lain halnya dengan Conan, dia tidak hanya melihat begitu saja mayat Tuan Gozo, dengan rasa keingintahuannya yang tinggi, Conan menangkap keanehan-keanehan dalam kematian Tuan Gozo. Bukan Conan namanya kalau tidak bisa menemukan pembunuhnya. Dengan kecurigaan itu Conan bisa menyimpulkan bahwa Tuan Gozo mati karena dibunuh, bukan bunuh diri. Dari situ mulailah penyelidikan demi penyelidikan yang rumit akhirnya bisa dipecahkan oleh Conan, bukan Detektif Mouri. Dia hanya numpang beken aja hehehe.... Bagaimana Conan bisa menemukan pembunuhnya ? Silahkan dibaca komiknya ya.. serua kok.



Selain kisah di kapal tersebut, Seri 3 Detektif Conan juga mengetengahkan sebuah kasus aneh, dimana seorang Dokter mendapat kiriman misterius berupa mainan anak-anak dan uang 25 juta. Kiriman ini dikirim setiap bulannya semenjak 2 tahun yang lalu. Dokter Ogawa namanya, dia seorang dokter ahli bedah di sebuah Rumah Sakit. Bahkan Dokter Ogawa pun tidak berani menyentuhnya, karena merasa takut dengan kiriman itu. Untuk itu dia mendatangi Detektif Mouri untuk menyelidikinya. Selain ada mainan dan uang, di dalam kiriman itu juga tertuliskan sebuah pesan yang tidak dimengerti oleh Dokter Ogawa, dimana pesan tersebut bertuliskan, “Saya sudah bayar 25 juta. Saya akam ambil penggantinya.”  Bahkan mainan yang dikirimpun bukan mainan baru, tetapi mainan bekas. Seperti biasa Conan menaruh curiga terhadap kiriman tersebut, rasa penasarannya pun memainkan perannya.

Dalam seri ini, Ran menaruh curiga kepada Conan semenjak menyelidiki kasus Dokter Ogawa. Ran mulai curiga bahwa tingkah laku Conan mirip dengan Sinichi. Gaya detektifnya pun juga membuat penasaran Ran untuk menyelidiki, apakah benar Conan adalah Sinichi. Kecurigaan Ran tersebut akhirnya diketahui oleh Conan. Bakan Conan pun sempet bingung dibuatnya. Apakah kecurigaan Ran tersebut dapat terjawab? Silahkan di simak ya komiknya. Selamat membaca. (By Kukuh Wiryawan)


Share this article :

0 komentar :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Read the Printed Word!
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Perpustakaan-Wiryawanfamily - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template