Judul Buku : Salah Faham
Penulis : Tengku Zulkarnain
Penerbit : Yayasan Al Hakim Jakarta
Cetakan : Edisi Revisi, Juli 2004
Tempat Beli : 2nd Jogja Islamic Book Fair Gedung Mandala Bakti Wanitatama Yogyakarta
Tanggal Beli : Minggu, 5 September 2004
Sinopsis :
Kebenaran adalah sesuatu yang terpuji, dan senantiasa dirindukan oleh ummat manusia. Namun, merasa diri paling benar bukanlah sesuatu yang baik dan terpuji. Akal manusia perlu dibina, diasah, dan dituntun oleh hatinya, sebab hati adalah raja pada diri manusia. Jika hatinya baik dan bersih, baik dan bersihlah seluruh jiwa dan raganya. Sebaliknya, jika buruk dan kotor hati seseorang, menjadi buruk dan kotor pulalah seluruh jiwa dan raganya.
Hari ini kebanyakan manusia sangat sibuk memelihara kebersihan jasmaninya, namun lupa dan lalai membersihkan hati. Jadilah mereka pemain sandiwara jasmaninya senantiasa dipoles make-up, berbungkus pakaian gemerlap. Pandai bertanam tebu di bibir, namun sibuk menghutankan rebung di hati.
Tasawuf adalah sebuah cabang ilmu dalam agama Islam yang membahas, membina, dan melatih hati manusia agar menjadi bersih berkilau dipenuhi nur ma'rifatullah, sejalan dan seiring dengan ilmu Tauhid dan ilmu fiqh yang membina Iman dan hukum syariat.
Sayangnya, sejak sekitar tujuh abad yang lalu, sampai kurun masa modern Millenium ketiga ini, duni tidak pernah sunyi dari oknum-oknum yang bermata gelap, selalu mencerca dan sangat bernafsu untuk memberantas Tasawwuf dan ahli sufi.
Buku ini, Insya'Allah akan memberi penerangan dan hujjah atas kebenaran ilmu Tasawwuf dan ahli sufi, sekaligus merupakan jawaban atas buku yang berjudul "Rapot Merah Aa Gym, MQ di Penjara Tasawwuf".
0 komentar :
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !